Pesantren Miftahul Huda Manonjaya Tasikmalaya

 
Fasilitas di Lembaga ini :
Nama FasilitasJumlah Nama FasilitasJumlah
MI/SD0 MTS/SMP1
MA/SMA2 Maly/Univ.0
Tahfidz1 Laboratorium1
Poli Kesehatan1 Koperasi1
Pesantren Miftahul Huda Manonjaya Tasikmalaya

Profil
Pondok Pesantren Miftahul Huda didirikan oleh almarhum KH. Choer Affandi (dikenal dengan julukan UWA Ajengan) beserta istri (Hj. Siti Shofiyyah) pada tanggal 7 Agustus 1967.

Berlokasi di Kedusunan Pasirpanjang, Desa Kalimanggis, Kecamatan Manonjaya, Kabupaten Tasikmalaya, Propinsi Jawa Barat, jarak dari Kota Tasikmalaya 13 km. ke arah Timur, dari ibu kota Kecamatan 1 km. ke arah Tenggara dan 8 km. dari ibu kota Ciamis ke arah Barat Daya.

Dan telah mencatatkan diri sebagai Yayasan dengan nama Yayasan Pesantren Miftahul Huda (YAMIDA) dengan akta notaris Ryono Roeslam NO.34/PN/76/AN. Berhubung banyak pendirinya yang telah meninggalkan Pesantren (waktu itu pengurusnya ada dari kalangan santri senior) maka akta notaris ini diperbaharui pada tanggal 20 Juni 1987 di hadapan notaris Tuti Asijati Abdul Ghani SH.

Cikal bakalnya adalah Pondok Pesantren Wanasuka di kampung Cigugur Ciamis, kemudian karena pergolakan perjuangan pada saat itu Pondok Pesantren Wanasuka tidak dapat dilanjutkan. Beberapa tahun kemudian KH. Choer Affandi mendirikan lagi Pondok Pesantren dengan nama Pesantren Gombongsari di kampung Cisitukaler desa Pasirpanjang, kemudian karena di lokasi ini tidak memungkinkan untuk diperluas lokasinya, sementara Santri bertambah terus, atas dukungan masyarakat lokasinya dipindah ke lokasi sekarang, dibangun di atas tanah waqaf dari Raden Hj. Mardiyah seorang aghniya di Manonjaya.

Pendiri
1. KH. Choer Affandi (dikenal dengan julukan UWA Ajengan
2. Hj. Siti Shofiyyah

Pengasuh
1. KH. Choer Affandi 
2. ​Hj. Siti Shofiyyah
3. KH. Asep A. Maoshul Affandy

Pendidikan

Kitab-kitab yang diajarkan:

Pertama, pemahaman tentang pengetahuan-pengetahuan kebahasaan dan logika, yaitu bahasa arab, yang disebut ilmu grammer dan mantiq. Kitab-kitab yang digunakan untuk pemahaman bidang kebahasaan dan logika, di antaranya Jurumiyah, Amsilat at-Tashrifiyyah, dan Alfiyyah Ibnu Malik.

Kedua, pemahaman dalam bidang pengetahuan akidah tentang penekanan pada aspek penghayatan. Kitab-kitab yang digunakan adalah: Tijan ad-Daruri, Kifayat al-‘Awam, Khulasah Ilmu Tauhid, Majmu’at al-‘Aqidah, Jauhar at- Tauhid, Ummul Barahin, Kharidat al-Bahiyah, dan ‘Aqidah Islamiyyah.

Ketiga, pemahaman dalam bidang syariah tentang penekanan pada aspek pengamalan ibadah dan muamalah (fiqih). Kitab-kitab yang digunakan antara lain: Safinat an- Najah, Riyad al-Badi’ah, Fath al-Qarib, Fath al-Wahhab, Fath al-Mu’in, I’anat at-Thlibin, dan Kifayat al-Akhyar.

Keempat, pemahaman dalam bidang Ushul Fiqh, meliputi kitab-kitab: Waraqat, Lataif al-Isyarah, Gayat al-Wu¡ul, Jamu al-Jawami, dan Asybah wan Nadza`ir. 

Kelima, pemahaman dalam bidang ilmu hadis dan tafsir meliputi kitab-kitab: Arba’in Nawawiyyah, Riyad as-Shalihin, Tafsir Jalalain, Shahih Bukhary, Sahih Muslim, dan Tafsir Ibnu Katsir.

Keenam, pemahaman dalam bidang akhlak dan tasawuf yang penekanannya pada aspek perilaku. Kitab-kitab yang dipelajarinya adalah: Akhlaq lil Banin, Sulam at-Taufiq, Talim al-Muta’alim, ‘Alaj al-Amrad, Kifayat al-Atqiyya, Syub al-Iman, Na¡aih al-`Ibad, dan Hikam.

Unit Pendidikan
1. Madrasah Diniyah: Ibtida dan Tsanawi
2. Ma'had Aly
3. Jenjang satuan pendidikan muadalah yang diselenggarakan adalah tingkat ulya atau MA selama 3 tahun. Meski tingkat wusta atau MTs telah ditetapkan sebagai satuan pendidikan muadalah.

Ekstrakurikuler

Pesantren Miftahul Huda memiliki ekstrakurikuler yang bisa diikuti santri, di antaranya:
1. Tahfidz al-Qur’an
2. Salat Dhuha Berjemaah
3. Pengajian Kitab Kuning
4. Musyawarah Ma’hadiyah
5. Bahtsul Ma’sail
6. Diskusi Ilmiah 
7. Hadrah/Rebana
8. Pengembangan Berbagai Olahraga
9. Keterampilan Wirausaha
10. Drumb Band
11. Pengembangan Jurnalistik dan Publish
12. Bahasa Asing
13. Khitobah
14. Muhadatsah
15. Diskusi dan Penelitian Ilmiah
16. Kaligrafi


Muthola'ah kitab kuning di pesantren Miftahul Huda


Pengajian rutin di pesantren Miftahul Huda

Fasilitas

 Pesantren Miftahul Huda memiliki fasilitas sebagai berikut:
1. Masjid
2. Asrama
3. Gedung Sekolah
4. Perpustakaan
5. Gudang
6. Laboratorium Komputer
7. Laboratorium Bahasa
8. Ruang tamu
9. Kopontren
10. Klinik Kesehatan
11. Aula
12. Lapangan


Masjid di pesantren Miftahul Huda


Gedung pesantren di pesantren Miftahul Huda

Alamat

Komplek Pondok Pesantren Miftahul Huda Manonjaya, Kedusunan Pasirpanjang, Desa Kalimanggis, Kecamatan Manonjaya, Kabupaten Tasikmalaya, Propinsi Jawa Barat
Kode Pos: 46197
Telepon: +62-265 – 380954
Untuk informasi lebih lanjut dan pendaftaran silahkan hubungi sekretariat.mh@gmail.com 

KUNJUNGI JUGA

Untuk berpartisipasi memperbarui informasi ini, silakan mengirim email ke redaksi@laduni.id.

 

Relasi Pesantren Lainnya

  • Belum ada pesantren yang berelasi dengan pesantren ini.