Silaturahmi Menembus Batas

 
Silaturahmi Menembus Batas

LADUNI.ID, Jakarta - Sebagai muslim diwajibkan untuk menjaga tali silaturahmi dengan sesama. Menjaga silaturahmi memiliki keutamaan dan banyak manfaat baik untuk diri kita sendiri maupun orang lain. Mengingat kita adalah makhluk sosial maka, menjaga silaturahmi menjadi penting.

Bagi kita ummat muslim, alangkah baiknya untuk selalu menjaga silaturahmi, karena hal tersebut merupakan salah satu amalan yang mulia.

Di dalam Al-Quran dan Hadits pun banyak yang memerintahkan untuk menyambung tali silaturahmi serta menyambung tali silaturahim.

Mengingat wabah ini masih belum bisa dikendalikan dan beberapa minggu terakhir ini kita sudah membiasakan diri dengan 'new normal', sebisa mungkin untuk tetap waspada dan menghindari pertemuan yang mengudang banyak orang.

Dengan jaga jarak, menghidari kerumunan dan semacamnya bukan berarti kita harus memutus silaturahmi. Karena wabah ini tidak akan menjadi penghalang untuk setiap orang bersilaturahmi.

Justru menjadi pemicu, dengan mempererat silaturahmi, kita bisa saling menguatkan satu sama lain dalam menghadapinya.

Silaturahmi itu tanpa batas tetap harus dijaga apapun situasi dan kondisinya, namun tidak dengan cara seperti biasa yang kita lakukan, tetapi bisa menggunakan dengan cara lain yang adaptif dengan kemajuan teknologi.

Seperti sosial media dan aplikasi khusus untuk Video Call (VC) agar bisa bertatap muka melalui media handphone atau komputer/laptop dengan aplikasi yang ada.

Silaturahmi secara virtual melalui sambungan VC tersebut yang kita lakukan, ialah salah satu upaya untuk mengantisipasi dan melindungi kerabat dan keluarga kita dari penyebaran COVID-19.

Sutanti Idris, S.E
Owner Khayra Convection & Kader PMII Makassar